Kamis, 30 Agustus 2018

Yuk, Cari Tahu Tentang Tour Operator dan Jenis-Jenis Tour dalam Perjalanan Wisata.

Pada tulisan sebelumnya, saya menulis tentang perbandingan biro perjalanan wisata dan travel agen yang beroperasi secara online, saya juga memberikan contoh dari BPW dan OTA serta membandingkannya. Jika Anda belum membaca tulisan saya tersebut, Anda bisa membacanya di sini ☺

Masih berhubungan dengan biro perjalanan wisata, kali ini saya akan membahas tentang apa itu tour operator & jenisnya dan jenis tour dalam perjalanan wisata.


Tour Operator

https://www.nomadicmatt.com/travel-blogs/14-ways-to-be-prepared-for-anything-while-traveling/
Menurut Cambridge Dictionarytour operator is a company that makes arrangements for travel and places to stay, often selling these together as package holidays. 

Kita dapat simpulkan, bahwa tour operator adalah sebuah perusahaan atau lembaga yang mempersiapkan/menyediakan beberapa komponen perjalanan wisata dalam jumlah yang besar. Komponen tersebut dikombinasikan dalam suatu paket liburan dan dapat dijual langsung
kepada wisatawan atau melalui perusahaan perjalanan lain sebagai perantara.

Lalu, apa bedanya dengan biro perjalanan wisata? Perbedaan utamanya adalah tour operator bertanggung jawab dalam mengoperasikan dan menyediakan liburan melalui kontrak, pemesanan, dan dikemas bersama dengan komponen lain seperti hotel, transportasi, makanan, pemandu, dan terkadang dengan pesawat. Kontrak yang dilakukan oleh tour operator tidak dilakukan oleh wisatawan yang sedang mencari paket wisata, tapi mereka melakukan kontrak dengan pihak hotel, penyewaan bus atau mobil, restoran atau katering, pemandu wisata, dan dengan perusahaan maskapai penerbangan.

Kontrak tersebut dilakukan untuk mendapatkan kesepakatan harga dan hal lain yang berkaitan dengan paket wisata. Setelah itu, tour operator akan menyusunnya untuk kemudian dijual langsung ke wisatawan atau ke biro perjalanan wisata. 

Tour operator juga memiliki jenis, apa saja?

1. Retail Tour Operators
Penjualan paket wisata dilakukan langsung kepada wisatawan dan proses penjualannya langsung terjadi antara tour operator sebagai produsen dengan wisatawan sebagai konsumen. Produk yang dihasilkan oleh retail tour operators berjumlah lebih sedikit bila dibandingkan dengan produk wholesaler.

2. Wholesale Tour Operators
Penjualan paket wisata tidak dilakukan langsung kepada wisatawan tetapi melalui perusahaan perjalanan retailer. Produk yang dihasilkan biasanya dalam jumlah yang banyak sehingga dalam pemasaran produknya, diperlukan perusahaan perjalanan perantara (travel agency).

Bagaimana? Mudah untuk dipahami, bukan? Sekarang mari kita lanjut membahas tentang jenis-jenis tour dalam perjalanan wisata ☺

Jenis-jenis Tour

Jenis tour biasanya dibedakan dengan nama tour-nya. Nama tour bisa ditentukan oleh tour operator sendiri, umumnya nama tour menggambarkan jenis tour-nya dan terdapat identitas diri dari tour tersebut. Contohnya adalah Adventure Mahakam River Tour, dari namanya kita dapat langsung mengetahui, bahwa paket tersebut menawarkan liburan petualangan di Sungai Mahakam. 

Jenis-jenis tour terbagi kedalam beberapa jenis, yaitu:

A. Berdasarkan Wilayah Perjalanan Wisata

1. Berdasarkan Wilayah Negara
  •  Outbound Tours Operators
Wisatawan berasal dari negara Indonesia dan kegiatan wisata dilakukan di luar negeri. Contohnya adalah paket wisata 7 hari ke Korea.
  •  Inbound Tour Operators
Ini adalah kebalikannya dengan outbound tours operator. Wisatawan berasal dari luar negeri dan kegiatan wisata dilakukan di Indonesia. Contohnya adalah turis dari Australia yang berlibur di Bali.
  •  Domestic Tour Operators
Wisatawan berasal dari dalam negeri, termasuk juga dengan warga negara asing yang tinggal di Indonesia. Contohnya adalah trip ke Sumbawa.

 2. Berdasarkan Tour di Darat
  • Overland Tour
Tour yang dilakukan sepanjang daratan pulau atau benua. Perjalanan di daratan disambung dengan kapal ferry dan dilanjutkan kembali dengan perjalanan di darat lagi, juga disebut dengan overland tour. Contohnya Java-Bali Overland Tour.

  • Mountain Trekking Tour
 Perjalanan pendakian gunung. Contohnya pendakian di Gunung Rinjani.

  • Menelusuri Gua
Contohnya Gua Petruk Exploring Tour.

  • Climbing Tour
Memanjat tebing. Contohnya memanjat tebing Gunung Parang di Plered, Purwakarta.

  • Menuruni Luweng 
Luweng adalah lubang yang berada jauh di bawah permukaan tanah. Contohnya adalah Luweng Ombo Pacitan.

3. Berdasarkan Tour di Laut/Danau/Sungai 

Laut dibedakan atas laut lepas dan pantai.

  • Perjalanan wisata laut lepas:
          - sailling tour
          - fishing tour
  • Perjalanan wisata pantai:
          - pantai daratan atau beach 
          - pantai dengan laut atau off shore
  • Menyelam di laut:
          - Snorkling
          - Scuba diving

Perjalanan wisata di sungai:
  • Menangkap ikan atau memancing
  • Arum jeram
  • Lomba bidar

B. Jenis Tour Berdasarkan Jumlah Peserta
  • Individual Tour, yaitu perjalanan wisata yang dilakukan secara perorangan dan tidak ada tour leader atau pemimpin perjalanan.
  • Group Touryaitu perjalanan wisata yang dilakukan secara rombongan. Jumlah pesertanya 20 - 30 dan ada tour leader.
  • Mass Tour, yaitu perjalanan wisata yang dilakukan dalam rombongan yang sangat besar. Jumlah pesertanya bisa sampai 300 - 400 orang atau lebih.   

C. Jenis Tour Berdasarkan Usia Wisatawan
  • Youth Tour: perjalanan penuh petualangan, bersifat menguras adrenalin, lebih mengutamakan outdoor recreation, stamina fisik harus prima, dan fasilitas wisata hanya seadanya.
  • Standard Tour: perjalanan bersifat santai, tidak berisiko tinggi, antara outdoor recreation dan indoor recreation seimbang, dan fasilitas wisata lebih baik.   
  • Elderly Tour: perjalanan relaks dan santai, lebih memilih indoor recreation, stamina fisik harus sehat, fasilitas wisata sangat baik untuk lansia. 

D. Jenis Tour Berdasarkan Tipologi Wisata
  • Mass Tour
-         Berlaku umum, semua wisatawan dapat mengikuti acara perjalanan wisata. 
-         Fasilitas wisata dipersiapkan dengan baik 
-         Kepuasan diukur atas harapan dari itinerary dan kenyataan yang diterima dalam pelaksanaan.
-         Contohnya adalah Jogja Borobudur Tour. 
  • Alternative Tour
-         Wisatawan memilih sesuai dengan pilihannya seperti hobi, keilmuan, dll.
-         Fasilitas wisata dipersiapkan dengan baik dan prima.
-         Kepuasan diukur atas harapan dari itinerary dan kenyataan dari program alternatif tersebut.
-         Contohnya adalah Baduy Ethnic Tour.
  • Special Interest Tour
-         Merupakan tour dengan minat khusus.
-         Kepuasan diukur apabila minat khususnya tercapai.
-         Fasilitas tidak menjadi syarat utama, cukup memanfaatkan fasilitas yang ada.  
-         Contohnya adalah Raja Ampat Diving Tour.

E. Jenis Tour Berdasarkan Waktu Penyelenggaraan dalam Satu Hari
  • Morning Tour 
-         Diisi dengan kegiatan di pagi hari. 
-         Berlangsung seusai makan pagi dan selesai sebelum makan siang.
  • Afternoon Tour 

-         Dilaksanakan saat siang hari atau petang.
-         Berlangsung seusai makan pagi dan berakhir sebelum matahari terbenam.
  • Evening Tour
-         Dilaksanakan saat senja hari.
-         Berakhir dengan waktu makan malam.
  • Night Tour
-         Kegiatan dilaksanakan pada malam hari.
-         Mulai dengan makan malam atau setelah makan malam.
-         Berakhir di tempat kegiatan kehidupan malam.

F. Jenis Kelas Tour
Jenis tour ini dikenal dengan nama Deluxe Tour, Standard Tour, Economy Class Tour, dan Budget Class Tour. 
  • Deluxe Tour 
-         Kamar tipe deluxe. 
-         Makan a'la carte 
-         Mengunjungi semua atraksi wisata dalam waktu santai.
  • Standard Tour
-         Kamar tipe standar
-         Makan table d'hote.
-         Mengunjungi atraksi wisata pilihan dengan santai.
  • Economy Class Tour
-         Kamar ekonomi.
-         Makan sederhana dengan menu yang tetap.
-         Mengunjungi atraksi wisata dengan singkat.
  • Budget Class Tour
-         Kamar paling murah.
-         Makan mengurus sendiri.
-         Mengurus kunjungan atraksi wisata secara sendiri.

G. Jenis Tour Berdasarkan Moda Transportasi 
  • Bus and Car Touring 
Menggunakan bus atau mobil. Di beberapa kota di Indonesia mulai muncul touring bus, yaitu bus khusus untuk pariwisata berkeliling di kota tersebut dengan rute yang melewati tempat atraksi wisata.
  • Train Touring 
Kereta api yang dipakai sebagai moda transportasi dalam perjalanan wisata.
  • Boat Touring 
Kapal yang dipakai sebagai moda transportasi dalam perjalanan wisata.
  • Cruise Line Tour
Perjalanan wisata dengan kapal pesiar.


Saya yakin pasti di antara kita semua pernah melakukan salah satu dari perjalanan wisata di atas, hanya saja kita tidak mengetahuinya. Oleh karean itu, saya menulis ini supaya banyak orang yang mengetahui tentang jenis-jenis tour dalam perjalanan wisata. Semoga tulisan ini bermanfaat dan see you! :D





Referensi:

Nuriata. 2014. Perencanaan dan Pelaksanaan Perjalanan Wisata: Konsep dan Aplikasi. Bandung: Alfabeta. 
http://www.iibmindialms.com/library/operation-management/supply-chain-management/tour-operators-types/
https://tenontours.com/the-difference-between-tour-operators-and-travel-agents/
https://dictionary.cambridge.org/dictionary/english/tour-operator


2 komentar:

  1. Slots | Review | Casino Gambling in Manila
    Slots | Review by Prognosis casino games. 저녁 메뉴 추천 룰렛 Join our club and you'll 비트코인 시세 사이트 find 토토 먹튀 everything you need to know about 도박사이트 playing 카지 at SlotsMangay Casino.

    BalasHapus
  2. Wynn Las Vegas and Encore Resort - KTNV
    Hotel Deals on Wynn Las 부산광역 출장안마 Vegas and Encore Resort in Las Vegas NV start at $159 per 계룡 출장안마 night (We 바카라 사이트 총판 Price Match) 광주 출장마사지 plus tax. Guests enjoy the 대전광역 출장샵 locale's cuisine and the

    BalasHapus